Minggu, 13 Mei 2012


Apa yang dapat kita lakukan untuk mendukung gerakan go green ?
Beberapa hal yang dapat kita lakukan di perusahaan sebagai bentuk implementasi nyata mendukung gerakan go green adalah:
ü   Kurangi pengunaan kantung plastik
ü   Matikan mesin (sesuai standard maintenance) dan lampu penerangan pada jam istirahat siang.
ü   Gunakan air seperlunya, tutup keran air setelah digunakan dan laporkan kebagian terkait apabila terjadi kerusakan pada instalasi.
ü   Pisahkan sampah organik dan an organik kemudian buanglah sampah ketempat yang telah disediakan.
ü   Usulakan kepada perusahaan melalui “Sugestion System” (SS) agar alat kerja/alat Bantu kerja menggunakan material yang sudah tidak terpakai sehingga dapat mengurangi jumlah limbah.
ü   kurangi pengggunaan kendaraan pibadi yang menggunakan bahan bakar dan gunakan fasilitas armada angkutan yang telah disediakan oleh perusahaan.
ü   dll

bukan hannya dilingkungan perusahaan saja tapi di lingkungan tempat tinggalpun kita bisa mengimplementasikan go green contoh:
ü   Kurangi pengunaan kantung plastik Karena penggunaan kantung plastik yang berlebihan akan menambah jumlah limbah rumah tangga yang kita buang.
ü   Gunakan air seperlunya tutup kran air setelah digunakan dan segera perbaiki instalasi air apa bila terjadi kerusakan.
ü   Gunakan listrik seperlunya matikan peralatan elektronik setelah digunakan, karena selain menghemat beban listrik dari perusahaan listrik negara (PLN) juga sebai langkah menghemat pengeluaran rumah tangga.
ü   Kurangi penggunaan kendaraan pribadi yang menggunakan bahan bakar, gunakan kendaraan umum atau jika diperlukan kendaraan pribadi gunakanlah kendaraan yang hemat bahan bakar karena selain mengurangi jumlah emisi hasil pembakaran dari bahan bakar juga dapat menghemat pengeluaran rumah tangga.
ü   Tanam pohon atau tanaman lain dipekarangan rumah, karena selain lingkungan menjadi hijau, buah atau bunga hasil dari tanaman dapat kita nikmati.
ü   Pisahkan sampah organik dan an organik sebelum dibuang buanglah sampah an organik ketempat pembuangan sampah, untuk sampah organik daur ulang menjadi kompos kemudian gunakan sebagai pupuk pada tanaman sehingga dapat mengurangi jumlah limbah sekaligus dapat mengurangi biaya pembelian pupuk.
Berikut adalah profil salah satu rekan kita yang dapat dijadikan contoh dalam hal manfaat nyata dari implementasi gerakan go green



  
Adalah sebuah keluarga didaerah Tangerang Banten,yang memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk ditanami taman anggrek dan tanaman lainnya selain pekarangan menjadi lebih hijau,lebih indah dipandang, hasil dari tanaman angrek ia jual dan dipasarkan kepada rekan- rekan sesama pecinta tanaman. Tentu saja hal itu membawa dampak positif bagi perekonomian keluarga, ada banyak hal yang dapat kita petik dari gerakan go green dan banyak cara untuk mengimplementasikannya semua tergantung pada diri kita kapan kita akan memulainya.
Ayo kita budayakan gerakan go green mulai dari dirikita dan dimulai dari sekarang….. 

Kamis, 03 Mei 2012

GLOBAL WARMING

Benarkah kita ikut bertanggung jawab ?
 
 
  • Pernahkah anda melihat sungai yang airnya tercemar oleh limbah ,baik itu limbah industri, limbah pasar, ataupun limbah rumah tangga ?














  • Pernahkah anda melihat panorama tumpukan sampah yang menggunung beraroma menyengat dan sangat tidak sedap?






  •  Apakah anda merasakan perubahan iklim yang tidak menentu, cuaca panas dan air sulit didapat? 



"Saudaraku" itu hanyalah segelintir contoh dampak dari pencemaran lingkungan, air sungai yang mengalir jernih, ikan dan biota air tunbuh dan berkembang biak disungai, pepohonan hijau yang tumbuh dialam sekitar, kicauan burung yang seolah bernyayi ditelinga kini seolah menjadi mimpi, terutama bagi kita yang tinggal diperkotaan, itulah yang terjadi pada alam kita saat ini....lantas bagaimana dengan anak cucu kita nanti??????
oooh malang nian nasib mereka kisah tentang alam hijau, air nan mengalir jernih iklim yang bersahabat seolah menjadi cerita pengantar sebelum mereka tidur, ...
apakah kita akan membiarkan hal itu terjadi? lalu siapa? bagaimana? dan apa yang dapat kita lakukan untuk untuk  mencegah hal itu terjadi?
            kita,.. ya kita semua, kita yang hidup dipermukaan bumi, kita yang hidup dan  bertahan dengan menikmati hasil alam, gerakan go green adalah salah satu langkah yang diambil oleh orang-orang dibelahan dunia untuk menyelamatkan alam dari kerusakan.......(part1)
GLOBAL WARMING



BENARKAH KITA BERTANGGUNG JAWAB


Selasa, 01 Mei 2012

Sedikit berbagi, ini adalah moment indah buat kami terutama untukku, bukan liburan yang sempurna atau terencana tapi borobudur adalah salah satu tujuan yang aku tak pernah tau kapan aku akan kesana, jarak tempuh yang jauh, Kondisi keungan yang pas-pasan menjadi salah satu alasan kenapa aku tidak pernah membayangkan akan sampai keborobudur, berawal dari perkenalanku dengan seorang gadis asal Djogja karta, parasya tak begitu cantik tapi cukup manis dan tak bosan dipandang (cur col).
berawal dari niat bertemu camer di djogja karta, kami berangkat dengan mengendarai mobil pinjaman.
Mobil kupacu dengan kecepatan sedang terbayang dibenakku perjalanan panjang menempuh jarak beratus kilo meter (+ 14 jam perjalanan) dari kota asalku, tak terasa jarak tempuhku sudah semakin jauh itu artinya kota tujuanku semakin dekat, sampailah kami dikota tujuan Djogja aku datang teriakku dalam hati, kedatangan kami disambut oleh keluarga dan tokoh pemuda setempat, maklumlah budaya timur takdiperkenankan membawa pemuda bagi sigadis kecuali dengan maksud dan tujuan yang jelas, setelah menjelaskan maksud kedatangan kami dan dengan sedikit basa-basi ahirnya kedatanganku diterima dengan baik bahkan setelah itu kami diundang makan bersama sebagai ucapan selamat datang dan sekaligus tanda bahwa kedatangan kami diterima, Alham dulillah tak sia-sia doaku semalam gumamku dalam hati. moment itu tak kusia-siakan keesokan harinya aku minta diantar utuk berkeliling kota, maklumlah ini pertama kalinya aku mengijakkan kaki di Djogja dan candi Borobudurlah salah satu tujuanku sebuah candi Budha yang terletak dimagelang jawa tengah indonesia 40 km sebelah barat laut yogya karta, merupakan candi Budha terbesar didunia, dibangun pada masa dinasti Syailendra sekitar tahun 800-an masehi dan salahsatu dari tujuh keajaiban dunia. waaawww..... fantastic, sebuah bangunan yang hannya terbuat dari susunan batu masih berdiri dan tampak kokoh hingga sekarang..